Jakarta – Aksi demonstrasi besar yang digelar pada Kamis (28/8/2025) hingga Jumat (29/8/2025) bukan hanya menyisakan sorotan politik, tetapi juga kisah solidaritas yang menyentuh hati. Di tengah lautan massa, sejumlah artis memilih cara berbeda untuk menunjukkan kepedulian mereka: dengan berbagi makanan dan minuman bagi para demonstran.
Meski tak ikut berorasi, kehadiran mereka membawa energi positif. Dukungan berupa logistik sederhana itu justru menjadi simbol kuat bahwa perjuangan rakyat mendapat perhatian luas. Lalu, siapa saja artis yang ikut turun tangan?
1. Atta Halilintar
YouTuber dengan 31 juta subscribers ini terlihat membagikan air mineral dan makanan dalam kantong plastik merah kepada para peserta aksi. Dalam unggahan akun Instagram @ahhaberbagi, Atta bahkan tampak menyapa hingga memeluk seorang ojek online yang sedang berduka, memperlihatkan sisi humanisnya.
2. Ahmad Yani (Nyak Kopsah)
Pemilik warung Madun Oseng ini ikut turun ke jalan sambil membagikan snack dan air mineral. Dalam unggahan Instagram @nyak_kopsah, ia bahkan memborong dagangan pedagang asongan untuk kemudian dibagikan kembali, tak hanya kepada massa aksi, tapi juga kepada Satpol PP, Brimob, dan polisi yang bertugas.
3. Faby Marcelia
Lewat video di TikTok @fabymarcelia, Faby menunjukkan empati mendalam. Ia ikut mengantarkan jenazah Affan Kurniawan, ojek online yang gugur dalam aksi, hingga ke TPU Karet Bivak. Selain itu, ia juga membagikan kopi susu keliling kepada para pengemudi ojol yang hadir, menegaskan bahwa solidaritas bisa hadir dalam bentuk sederhana namun penuh makna. (Redaksi)

