Jakarta, 25 Juli 2025 – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk mencatat kenaikan kinerja pada semester I 2025 yang ditopang oleh kepercayaan nasabah. Pertumbuhan rekening giro 25,1% YoY dan tabungan 10,5% YoY meningkatkan porsi dana murah (CASA) menjadi 72,0%.
Direktur Finance & Strategy Hussein Paolo Kartadjoemena menjelaskan, “Kepercayaan nasabah terlihat dari peningkatan jumlah dan nilai simpanan digital, yang kami layani melalui mobile banking dan wondr by BNI.” Jumlah pengguna wondr by BNI mencapai 8,6 juta, mendukung pertumbuhan CASA.
Penyaluran kredit konsolidasi tumbuh 7,1% YoY menjadi Rp778,7 triliun dengan NPL membaik menjadi 1,9% dan CoC terjaga di 1%. Likuiditas perseroan solid—DPK Rp900 triliun dan Loan to Deposit Ratio 86,2%—membuka ruang ekspansi kredit produktif.
Laba bersih konsolidasi semester I 2025 sebesar Rp10,1 triliun. Kepercayaan nasabah terhadap produk dan layanan digital BNI menjadi faktor kunci dalam mendorong pertumbuhan simpanan dan pendanaan yang mendukung profitabilitas. (Redaksi)

