Kartini Generasi Muda: Perempuan Berdaya di Infrastruktur Kereta

0
WhatsApp-Image-2025-04-26-at-10.23.57-AM-2

Jakarta, 25 April 2025 – Sosok Kartini masa kini hadir di berbagai bidang, termasuk di sektor properti dan perkeretaapian. Di tengah upaya pembangunan infrastruktur yang terus melaju, perempuan-perempuan muda di KAI Properti menunjukkan bahwa mereka mampu berdiri sejajar, bahkan menjadi agen perubahan yang membawa warna baru bagi industri ini. Dengan rasio 22% pegawai perempuan, KAI Properti mengukir langkah progresif dalam mendorong kesetaraan gender.

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, KAI Properti mengadakan acara inspiratif bertajuk BoD Talk dengan tema “KAI Properti untuk Generasi Masa Kini: Berdaya, Berkarya, Bermakna”. Forum ini menjadi ajang berbagi ide dan semangat antara jajaran pimpinan dan generasi muda, serta mendorong partisipasi aktif perempuan dalam membangun masa depan industri.

Direktur Keuangan KAI Properti, Reska Putri Prasliita, menyampaikan pesan kuat tentang pentingnya generasi muda untuk tidak hanya hadir, tetapi benar-benar memberi arti pada setiap peran yang dijalani. “Kami ingin generasi muda tidak hanya hadir, tetapi juga berdaya, berkarya, dan memberikan makna dalam setiap langkahnya,” ucap Reska dalam diskusi yang sarat motivasi.

Ia juga menekankan bahwa kemampuan beradaptasi terhadap perubahan adalah kunci utama di era disrupsi. Bukan hanya soal menguasai teknologi, tetapi juga bagaimana pola pikir harus terus berkembang. “Disrupsi bukan hanya tentang teknologi, tapi juga tentang bagaimana kita berpikir dan bertindak. Kalau cara pikir kita tidak berubah, maka kita akan tertinggal meski teknologi terus berkembang,” tegas Reska.

Keterlibatan perempuan di KAI Properti meluas ke berbagai aspek penting, mulai dari perencanaan proyek, pengelolaan aset properti, hingga pengembangan infrastruktur perkeretaapian. Kartini generasi muda ini tidak hanya menjadi bagian dari perusahaan, tetapi juga memimpin perubahan dan mendorong inovasi di dalamnya.

KAI Properti memastikan perempuan mendapatkan peluang yang sama untuk berkembang dan berkontribusi optimal. “KAI Properti memberikan ruang yang luas bagi perempuan untuk berkembang dan berkontribusi secara maksimal kepada perusahaan,” tutup Reska, mengukuhkan komitmen perusahaan terhadap masa depan yang lebih inklusif dan berdaya. (Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *