Kartini di KAI Properti: Membuka Jalan Kesetaraan

Jakarta, 25 April 2025 – KAI Properti memperingati Hari Kartini dengan mengenang semangat perjuangan perempuan dalam meraih kesetaraan, khususnya di sektor properti dan perkeretaapian. Dengan komposisi pegawai perempuan yang mencapai 22%, KAI Properti menegaskan bahwa kesetaraan gender bukan hanya wacana, tetapi nyata terwujud dalam kontribusi perempuan yang memainkan peranan penting dalam pengelolaan dan pembangunan infrastruktur perkeretaapian di Indonesia. Seiring dengan semangat Kartini, perempuan di KAI Properti terus berupaya membuka jalan untuk kesetaraan di dunia kerja yang sebelumnya didominasi oleh laki-laki.
Untuk merayakan Hari Kartini, KAI Properti menggelar acara BoD Talk yang mengangkat tema “KAI Properti untuk Generasi Masa Kini: Berdaya, Berkarya, Bermakna”. Acara ini mengundang generasi muda untuk berinteraksi dengan jajaran pimpinan KAI Properti, termasuk Reska Putri Prasliita, Direktur Keuangan KAI Properti, yang menjadi narasumber utama dalam acara tersebut. “Kami ingin generasi muda tidak hanya hadir, tetapi juga berdaya, berkarya, dan memberikan makna dalam setiap langkahnya,” ujar Reska, dengan penuh optimisme dan keyakinan terhadap potensi anak muda.
Dalam kesempatan itu, Reska menekankan bahwa perubahan pola pikir menjadi kunci untuk bertahan di era disrupsi. Menurutnya, perubahan cara berpikir sangat diperlukan agar tidak tertinggal meski teknologi terus berkembang. “Disrupsi bukan hanya tentang teknologi, tapi juga tentang bagaimana kita berpikir dan bertindak. Kalau cara pikir kita tidak berubah, maka kita akan tertinggal meski teknologi terus berkembang,” jelas Reska, mengajak semua pihak untuk berani berinovasi dan berpikir lebih terbuka.
KAI Properti berkomitmen untuk terus memberikan ruang bagi perempuan untuk berkembang dan menjadi agen perubahan di dunia infrastruktur. “KAI Properti memberikan ruang yang luas bagi perempuan untuk berkembang dan berkontribusi secara maksimal kepada perusahaan,” tutup Reska, mengingatkan bahwa peran perempuan sangat penting dalam mewujudkan kesetaraan dan kemajuan perusahaan. (Redaksi)